Cara Merawat Komputer dan Laptop - yanateinfo

Cara Merawat Komputer dan Laptop

Cara merawat komputer dan laptop adalah postingan YANATE kali ini dimana saya harap berguna buat pengunjung setia BLOGnya YANATE.

Capek basa basi lho teman. baiklah sebelumnya YANATE akan menjelaskan sedikit manfaat bila kita merawat komputer dan laptop kita.

Manfaat merawat laptop atau sebenarnya dapat menjaga umur laptop baik dari segi umur maupun performa. ingat bukan pacar aja yang dirawat, laptop juga perlu karena kata beberapa orang laptop sama kayak pacar, bahkan ada istilah malem mingguan ama lepie tersayang, coba tanya para JONES alias JOmblo NGEneS pasti 90% bilang gitu. intinya laptop itu harus dikasi perhatian, dirawat, dan diberi kasih sayang biar awet. cieee ciee

Baiklah dibawah ini cara untuk merawat PC anda

1. Gunakan Anti virus Maksimal 2

Maksudnya jangan menggunakan lebih dari 2 anti virus, karena asal anda tahu, jika banyak menginstall anti virus dapat memberatkan laptop maupun komputer anda, karena biasanya antivirus menghabiskan memory Ram yang lumayan besar, bahkan sesama antivirus bisa saling menganggap virus jika parah. maka laptop atau komputer anda akan hang atau lemot. baca juga Cara Mengatasi Windows Hang. idealnya anti virus yang ideal menurut YANATE SMADAV digabungin ama AVIRA gak masalah kok, download aja di situs resminya yang ada tersedia di mbah gugel. jangan download yang anu.

2. Jangan Menginstall Aplikasi Yang Tidak Sesuai Dengan Spesifikasi Komputer

Sering bagi kita yang tidak tahu jika ingin menginstall Photoshop terbaru atau bahkan Game sekelas GTA 5 padahal laptop pas-pasan misal grafik cuma intel doang dan ram 2GB padahal sudah jelas Ram yang direkomendasikan minimum 4GB, padahal jika dipaksakan dapat mengakibatkan crash pada laptop bahkan jika dipaksakan dapat mengurangi performa laptop, sehingga bisa merusak hardware sobat. cara mengatasi yaitu anda bisa main game lama yang keren. tapi inget jangan mainin pacar OK.

3. Waspada Dalam Colok Colok Flashdisk

Biasanya sering banget nih tiba-tiba temen yang pengen minta file maupun tugas di laptop kita, didalam insiden colok mencolok dan ini sudah tidak asing lagi bagi kita terutama mahasiswa. maaf bukan colok mencolok dalam hal yang anu.
Dalam sembarangan menancap flashdisk biasanya didalam flashdisk tersebut sering terdapat virus, maka dapat mengakibatkan kerusakan pada windows bawaan. maka ada baiknya sebelum mencolok flashdisk ada baiknya bertanya kepada teman apakah ada virusnya, atau bisa juga menghapus virus tersebut terlebih dahulu menggunakan UBUNTU adalah yang terbaik menurut yanate jika mau menghapus virus flashdisk. lebih amannya dalam mentransfer bisa juga didalam mode Safe Mode pada windows.

4. Jangan Menggunakan Laptop Di Tempat Tidur

Laptop memang bisa dianggap pacar bagi para Jones, akan tetapi juga ada batasannya, sama seperti kita pacar jika digunakan ditempat tidur terlalu sering maka dapat menyebabkan kehamilan, maka dari itu dalam agama pun melarang perbuatan tersebut, begitu juga laptop, jika sering digunakan di tempat tidur, maka dapat menyebabkan terhambatnya pembuangan panas yang dikeluarkan oleh kipas pendingin atau FAN, maka dapat menyebabkan Over Heat pada processor sehinnga dapat mati secara tiba-tiba karena pembuangan panas yang tidak maksimal, yang lebih parah dapat melemahnya kipas pendingin tersebut atau mati. maka disarankan agar menggunakan laptop pada tempat yang datar seperti lantai.

5. Gunakan Kipas Tambahan

Kipas tambahan juga berfungsi sebagai pembantu penurun suhu pada laptop sehingga laptop dapat menjadi lebih awet dan langgeng. ciee cie.
sehingga suhu pada laptop bisa menjadi stabil dan tidak berat pada aplikasi.

6. Hindari Laptop Dari Debu

Asal anda tahu musuh besar pada Komputer atau Laptop adalah debu, karena debu dapat menyumbat pada aliran pembuangan panas pada kipas Laptop maupun Komputer, sehingga dapat juga melemahkan putaran kipas pada debu, sehingga dapat membuat laptop atau komputer cepet panas. cara menanggulanginya dengan cara membersihkan rutin pada CPU dengan menggunakan kuas dan dibersihkan dengan cara dibuka chasingnya, kalo pada laptop bisa dibersihkan dengan vakum cleaner pada bagian yang keluar anginnya. jika pacar aja bisa bersih masa laptop nggak.

7. Jangan Gunakan Laptop Saat Charge

Bisa juga sih, tapi lebih baik jika ingin awet lebih baik jangan menggunakan pada saat ngecas, karena akan pada saat proses pengisian menjadi tidak optimal apalagi bermain game berat, sehingga dapat memperpendek umur baterai. lebih baik ditunggu sampai penuh.
ada juga cara yang tidak dianjurkan tetapi dapat memperpanjang umur baterai yaitu dengan cara mencabut baterai, tetapi bahayanya jika menggunakan cara ini pada tempat yang sering mati lampu maka dapat merusak Hardisk anda sehingga menyebabkan Bad Sector. kalo pada PC desktop bisa memasang UPS.

8. Jangan Memprioritaskan Laptop Sebagai Gaming

Memang pada dasarnya laptop dibuat bukan ditujukan buat main Game hinga berjam-jam, karena memang pada dasarnya Laptop tidak untuk diutamakan untuk Gaming. Jika memang tujuan anda mempunyai PC untuk Gaming lebih baiknya anda membeli PC desktop karena memang bisa diprioritaskan untuk keperluan Gaming yang keras, bahkan harga PC desktop bisa lebih murah, bahkan pada Budget yang sama, PC Desktop lah yang dapat dengan Spesifikasi yang lebih unggul.
ingat dalam hal performa laptop kalah jauh daripada Desktop, tapi keunggulan daripada laptop bisa dibawa kemana-mana bahkan berduaan (ciee ciee) di tempat yang romantis karena sifatnya yang portabel.

9. Jangan Banting Laptop

Males menjelaskan pada bagian yang ini, soalnya cara ini sangat rahasia, coba nanya di mbah gugel siapa tau dikasi jawaban, kalo yanate gk dikasi, tapi biar begitupun yanate bisa ngejelasinnya tapi rahasia.

Aduh capek ngetik panjang lebar. terimakasih buat pengunjung blog ini, yang jomblo tetep semangat, kayak YANATE donk Walaupun malu ungkapin perasaan ama cewek cantik yang yanate taksir di kampus STAHN (curhat), tapi tetep galau sambil temenan ama laptop di pojokan, ngapai pacaran ama laptop kaya orang gila aja. yang jelas YANATE masih suka cewek tulen kok. wkwkwkw. tapi kenapa YANATE gk pernah namanya pacaran sampai sekarang, padahal ngebet banget. tidaaaakkkk kenapa saya gagap. arrrgghh. padahal saya orangnya setia cuma satu hati untuk selamanya. kenapa saya ini baka baka baka.

tolong jangan dikopas buat diposting ulang. boleh saja tapi kata-katanya harus lain. jika ada yang ingin ditanyakan silahkan dikomentari dan pasti dijawab YANATE. terimakasih
Tag : tutorial
Comments
1 Comments
1 Komentar untuk "Cara Merawat Komputer dan Laptop"

Casinos Near Trump International Airport - JT Hub
JT Hub offers 평택 출장샵 the largest selection of Casino & Hotel in 강원도 출장샵 the 문경 출장샵 U.S.. Read more. Discover nearby locations 태백 출장안마 & book direct 영천 출장샵 for best prices.

Back To Top